ForasmaFH

 

Forum Karya Seni Mahasiswa (Forasma) Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang adalah organisasi kemahasiswaan yang berfungsi sebagai wadah bagi mahasiswa dalam mengembangkan bakat dan minat di bidang seni. Forasma bertujuan untuk mengakomodasi kebutuhan mahasiswa dalam pengembangan kreativitas, pengembangan soft skill, serta penguatan solidaritas dan kekeluargaan di lingkungan kampus. 

Sebagai organisasi yang dibentuk oleh dan untuk mahasiswa, Forasma mempunyai lima struktur yaitu Ranting Tari(1), Ranting Rupa X Ranting Sastra(2), Ranting Musik(3), Ranting Olahraga(4), dan Ranting Teater(5). Forasma memiliki peran strategis dalam memfasilitasi kegiatan yang mendukung pengembangan seni, seperti pameran seni, pertunjukan musik, teater, dan tari, serta workshop seni. Forasma juga bertindak sebagai jembatan komunikasi antara mahasiswa dan pihak Fakultas Hukum, sehingga aspirasi dan kebutuhan mahasiswa dapat isampaikan dan diperjuangkan.

Forasma Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang telah menjadi wadah yang efektif bagi mahasiswa untuk mengekspresikan diri dan mengembangkan bakat seni dan olahraga mereka. Dengan semangat dan dedikasi, Forasma akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas kegiatan seni di kampus. Saat Ini UKM Program Studi Ilmu Hukum yaitu Ukm Forasma telah ada sejak tahun 2014.
Adapun informasi lengkap mengenai Unit Kegiatan Mahasiswa Forum Karya Seni Mahasiswa Fakultas Hukum Program Studi S1 Ilmu Hukum dapat di akses melalui : https://www.instagram.com/forasmafhunsika?igsh=MW85ODd6YjRmcjJpZg==